Disela Kegiatan Gowes, HGCC Santuni Puluhan Anak Yatim 

Komunitas HGCC santuni anak yatim.
Komunitas HGCC santuni anak yatim.

BOGOR-Dalam mengisi bulan suci Ramadan 1442 H, HGCC (Healthy Generation Cycling Club) menggelar buka puasa bersama dan santunan terhadap anak yatim. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap minggu di wilayah Bogor dan sekitarnya.

Demikian dikatakan Humas HGCC, Jamhuri Syarip usai memberikan santunan kepada puluhan anak yatim dari Yayasan Alqi Ceria, Jalan Cendawan Nomor 12, RT 01/RW 08, Ciparigi, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan HGCC ini merupakan kegiatan rutin setiap Minggu selama Ramadan tahun ini, dalam rangka berbagi dengan sesama dan sekaligus silaturahim serta merawat toleransi yang kuat antar anggota club HGCC,” kata Jamhuri kepada delik.co.id, Minggu (18/4/21).

HGCC sendiri merupakan komunitas pecinta gowes dari kalangan para wirausahawan yang berprinsip untuk selalu menjaga kebugaran dan kesehatan fisik sebagai bentuk penghargaan terhadap jasmani dan jiwa atas berbagai aktivitas rutin yang dilakukan setiap hari.

“Sesuai dengan prinsip anggota HGCC, olahraga setiap hari adalah cara kita memberikan penghargaan kepada tubuh atas segala aktivitas yang kita jalani,” lanjutnya.

Bulan suci Ramadan tahun ini, papar Jamhuri, sangat berbeda dari tahun tahun sebelumnya dimana seluruh masyarakat dunia tak terkecuali Indonesia, dihadapkan dengan situasi berat untuk sama sama berjuang berperang melawan pandemi Covid-19.

“Dua tahun terakhir ini, kita masih terus berjuang melawan pandemi Covid-19, tentu dengan kekuatan dan keteguhan hati, kita harus menjalankan ibadah puasa di bulan suci ramadan dan tetap menjaga kesehatan agar terhindar dari virus Corona. Selain itu, manfaatkan momen baik ini untuk berbagi dengan sesama yang membutuhkan,” paparnya.

Dalam kesempatan ini, Jamhuri juga mengimbau dan mengajak bagi para dermawan yang ingin turut terlibat dalam kegiatan amal berupa santunan bagi anak yatim, yang sudah ditentukan lokasi dan waktunya.

“Kami juga membuka selebar lebarnya bagi siapapun para dermawan yang ingin berbagi dan menyantuni anak yatim. Dan kami pun sudah menentukan tempat dan waktu santunan setiap minggunya,” tutup Jamhuri.

Untuk diketahui anggota komunitas ini banyak juga non-muslimnya. Namun mereka sangat toleran dan mereka juga yang menginisiasi untuk berbagi selama Ramadan. (her/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *