Ingin Lanjutkan Pembangunan, Saepudin Zuhri Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

Saepudin Zuhri
Saepudin Zuhri

KARAWANG-Saepudin Zuhri, politisi Gerindra Karawang yang telah menjabat anggota DPRD Kabupaten Karawang selama dua periode kembali nyaleg kali ketiga di Pemilu 2024 untuk Dapil IV.

Sama halnya dengan rekan sejawatnya, Zuhri berupaya mendulang suara besar untuk kemenangan Partai Gerindra di Pemilu 2024.

Bacaan Lainnya

Zuhri mengaku ingin kembali nyaleg lantaran ingin melanjutkan pembangunan di segalasektor di Dapil IV Karawang yang belum tercapai sepenuhnya ketikaia menjabat selama dua periode menjadi wakil rakyat. Ia ingin masyarakat di Dapil IV Karawang bisa tersenyum bahagia dan sejahtera dalam kehidupannya.

“Dalam pemenangan di legislatif tidak jauh berbeda dalam pemilihan kepala desa karena saya mantan kepala desa dua periode di Desa Lemahmakmur,yaitu diperlukannya kader-kader yang tangguh sering sosialisasi dan perbanyak silahturahmi kepada masyarakat,” ucapnya menjelaskan strategi untuk memenangkan kontestasi Pemilu 2024, Sabtu (13/5/2023).

“Saya pun berharap di periode 2024-2029 setelah Infrastruktur dan rutilahu selesai di Dapil IV, saya akan menitikberatkan bantuan usaha ekonomi kerakyatan dan sarana keagamaan,” tutupnya. (andika/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar