Sambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Direksi RSUD Jatisari Ucapkan Maaf Lahir Batin

Jajaran direksi dan staf RSUD Jatisari

KARAWANG-Hitungan jari umat muslim akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.Hari kemenangan itu disambut tersebut setelah melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan penuh.

Oleh karena itu, memasuki sepuluh hari terakhir di bulan Ramadan seluruh jajaran Direksi dan Staf RSUD Jatisari ikut menyambut hari raya Idul Fitri.

Bacaan Lainnya

Melalui Direktur Utama RSUD Jatisari, dr. Anisah, M.Epid, mengucapkan, Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

“Kami jajaran Direksi dan Staf RSUD Jatisari mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1445 hijriah. Mohon maaf lahir dan batin,” ucapnya.

Direktur juga menyampaikan makna lebaran sesungguhnya adalah momen kembalinya manusia ke fitrah yang sesungguhnya, yang mencintai segala ciptaan Allah SWT.

“Fitrah manusia yang mencintai kebenaran, kebaikan, keindahan dan kedamaian,” tuturnya.

Ia juga menyampaikan bahwa meskipun memasuki masa libur lebaran, pelayanan di RSUD Jatisari tetap buka untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Jatisari maupun bagi para pemudik.

“Pelayanan kita tetap dilakukan 24 jam,” pungkasnya. (red).

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *