KARAWANG-Kapolsek Karawang Kota Kompol Marsono mendengarkan aspirasi masyarakat melalui program ‘Jumat Curhat’ di Aula Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Jumat (19/1/2024).
Dalam acara Jumat Curhat dihadiri Danramil Karawang Kota, Camat Karawang Barat, Kepala KUA Karawang Barat, Tokoh agama, Tokoh pemuda dan masyarakat kelurahan Nagasari dan LPM Desa Nagasari.
Menurutnya, program ‘Jumat Curhat’ yang digagas Mabes Polri ini diperuntukkan bagi Polda, Polres, hingga Polsek, supaya Kepolisian menerima curhatan masyarakat terkait tugas anggota di lapangan termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat.
“Kami berharap komunikasi yang aktif bersama warga bisa membuat kehadiran Polri di setiap aktifitas kegiatan masyarakat bisa bermanfaat,” ujar Kompol Marsono mewakili Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono.
Dalam kesempatan acara tersebut, warga yang hadir menyampaikan keluhan seperti situasi kamtibmas, baik terkait sampah dan adanya balapan liar.
Masih menurut Kompol Marsono, dalam hal ini akan lebih meningkatkan patroli pada daerah dan jam- jam yang di anggap rawan dan warga bisa segera melaporkan ke aparat setempat ada gangguan kamtibmas.
“Jika ada kejadian yang di anggap memicu atau mengganggu kamtibmas, bisa segera dilaporkan pada kami untuk ditindak lanjuti,” ungkapnya.
Tempat yang sama, Lurah Kelurahan Nagasari Ade Sukardi, saat di wanwancarai awak media menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Jajaran Polres Karawang yang diwakili Polsek Karawang Kota yang pada kesempatan ini Kelurahan Nagasari ditunjuk gelaran acara Jumat Curhat yang digagas Polres Karawang.
“Terimakasih yang dalam kepada jajaran Polres Karawang dalam hal ini Polsek Karawang Kota, dimana warga masyarakat Kelurahan Nagasari bisa menyampaikan keluhannya dan dijawab dengan jelas, baik oleh Kapolsek, Camat maupun Danramil,” ujarnya.
Pihaknya sudah mengantisipasi semua lingkungan jajaran RT/RW terkait imbauan dan perintahkan selalu melakukan pembersihan saluran-saluran.
“Alhamdulillah ini sudah berjalan sebelum musim hujan tiba. Adapun kalau ada genangan dikarenakan curah hujan tinggi tapi sudah diantisipasi semampu kita selevel kelurahan,” pungkasnya (jat/red).