KRM Karawang Bantu Korban Banjir di Majalengka

KRM Korwil Karawang baksos ke korban banjir di Majalengka.
KRM Korwil Karawang baksos ke korban banjir di Majalengka.

KARAWANG-Komunitas Rantau Majalengka (KRM) wilayah Karawang menunjukkan rasa solidiratasnya dengan menyalurkan bantuan kepada para korban bencana alam banjir yang terjadi di sejumlah lokasi di Kabupaten Majalengka.

Menurut Pembina KRM Korwil Kabupaten Karawang, Dede Iskandar, penggalangan dana tersebut dilaksanakan atas dasar rasa peduli dan prihatin para perantau terhadap warga yang saat ini terdampak mengalami musibah bencana alam di beberapa wilayah yang ada di Kabupaten Majalengka.

“Sumber penggalangan dana tersebut dari rekan-rekan KRM yang tersebar di seluruh wilayah yang sudah ada perwakilannya, termasuk Korwil KRM luar negeri atau perantau asal Majalengka yang berada di luar negeri dan yang bersumber dari lainnya,” kata Dede kemarin.

Ia membeberkan, setelah sejumlah dana terkumpul, lalu dibelanjakan untuk keperluan masyarakat yang tertimpa musibah, seperti berupa beras, telur ayam, minyak sayur, popok anak, popok dewasa, pasta gigi, sabun mandi, sabun cuci, sabun cuci piring, sikat gigi dan yang lainnya.

“Adakalanya kita hidup senang dan juga hidup dengan keadaan yang susah, seperti yang dialami oleh masyarakat terdampak bencana alam yang sedang di timpa musibah, dengan adanya peristiwa tersebut hendaknya kita sesama manusia harus saling menolong satu sama lain tanpa membeda-bedakan satu dengan yang lainnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Pimpinan Umum Komunitas KRM, Kang Jayelani, langsung melihat kondisi warga yang terkena bencana banjir dan longsor, di antaranya :

1.Kampung Dukuh Domba, Desa Kadipaten, Kecamatan kadipaten.

2. Kampung Anjun, Desa Kadipaten, Kecamatan Kadipaten.

3. Blok Pesantren RT 01 RW 02, Desa Dawuan, Kecamatan Dawuan.

4. Blok Cibuluh Desa Teja Mulya, Kecamatan Argapura.

“Tujuan dari penggalangan dana baksos tersebut adalah memupuk rasa silih asah, silih asih, silih asuh dan merangkul atau mengeratkan tali silahturahmi antar semua yang berada di seluruh perwakilan yang sudah ada,” paparnya.

Bang Jay berharap, semoga bencana seperti ini tidak lagi terjadi di tempat lainnya. Ia mengajak doa bersama supaya para masyarakat yang terkena musibah tersebut dalam keadaan sehat.

“Dan dapat kembali beraktivitas seperti biasa,” pungkasnya. (red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *