Peringati Tahun Baru Hijriah, dr. Anisah Ajak Introspeksi Diri Lebih Baik Lagi

Ucapan Selamat Tahun Baru Hijriah RSKP Karawang.
Ucapan Selamat Tahun Baru Hijriah RSKP Karawang.

KARAWANG-Seluruh umat Islam menyambut tahun baru Islam 1444 H dengan gembira. Berbagai kegiatan dilakukan baik oleh instansi pemerintah, lembaga pendidikan dan sektor lainnya, di Kabupaten Karawang.

Seperti halnya yang dilakukan oleh RSKP Karawang. Dalam momentum Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1444 Hijriyah, Dirut RSKP Karawang mengajak untuk melakukan introspeksi diri agar lebih baik lagi.

Bacaan Lainnya

Pergantian tahun baru Islam untuk dijadikan landasan untuk perbaikan diri untuk lebih semangat kerja lagi. Dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk layanan jasa kesehatan bagi masyarakat di RSKP Karawang.

dr. Hj. Anisah, M.Epid mengungkapkan, di momen tahun baru Islam tersebut, ia mengajak pada seluruh pegawai untuk melakukan muhasabah atau introspeksi diri. Kedepannya agar seluruh jajaran pegawai RSKP Karawang tetap menjadi skala prioritas pelayan prima jasa kesehatan masyarakat.

“Mari kita merenung, sudah sejauh mana kita bisa bermanfaat untuk banyak orang, momen ini sangat tepat untuk kita melakukan muhasabah,” kata Hj. Anisah.

Ia berharap di tahun yang baru ini, seluruh jajaran direksi dan pegawai melayani pasien dengan sepenuh hati. Dengan memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat disektor jasa kesehatan.

“Jika tahun kemarin kita belum maksimal melayani warga yang berobat, maka mumpung masih ada kesempatan, mari kita terus menebarkan kebaikan, dan tingkatan pelayanannya,” ujarnya. (red)..

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *