KARAWANG-Menyambut Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Karawang menggelar sejumlah kegiatan.
Di antaranya memberikan bantuan untuk musala Almuhajirin yang beralamat di Kampung Ciakar, RT 002 RW 001, Desa Cinta Wargi, Kecamatan Tegalwaru, Kamis (14/10/2021).
Kedatangan Ketua KNPI Karawang, Guntar Mahardika, yang didampingi pengurus KNPI Kecamatan Tegalwaru, disambut pihak DKM, pemuda karang taruna hingga aparat desa setempat.
“Pemuda sedekah ini setiap minggu kita laksanakan dengan target di tahun 2021 bisa ke 30 kecamatan,” kata Guntar.
Guntar mengatakan, beberapa kecamatan sudah dijumpai berdasarkan rekomendasi dari KNPI kecamatan. Pasalnya, pemuda bersedekah ini amanah dari berbagai elemen yang menitipkan kepada KNPI.
“Alhamdulillah amanahnya kami sampaikan kepada penerima. Kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak,” ujarnya.
DKM musala Almuhajirin, Ustaz Wahyu, menerima bantuan dari KNPI mengucapkan terimakasih atas kepedulian pemuda.
“Kami mengucapkan terimakasih atas kepeduliannya. Semoga kedepannya KNPI lebih maju lagi, amin,” ujarnya.
Perlu diketahui rangkaian menyambut hari sumpah pemuda sudah dilaksanakan. Bahkan waktu dekat ini KNPI akan menggelar Karawang Food Festival, Talkshow dan bazaar, pemuda sedekah, seminar kewirausahaan, lomba melukis, penanam dan pembagian 10.000 bibit pohon, penyuluhan anti narkoba serta kompetisi Futsal. (rilis/red).