Markas Laskar NKRI Dirusak Diduga Oleh Ormas XTC

Ambulans LSM Laskar NKRI Dirusak.
Ambulans LSM Laskar NKRI Dirusak.

KARAWANG-Markas Besar LSM NKRI di Jalan Surotokunto, Rawagabus, Karawang Timur, diserang sekelompok orang dengan berkendaraan sepeda motor.

Menurut keterangan dari Kadiv SDM LSM NKRI, Mahar Kurnia, Minggu (13/6/2021) malam sekitar pukul 18:30 WIB, telah terjadi penyerangan dari oknum yang diduga dari ormas XTC, melihat dari atribut mereka semuanya menggunakan atribut jaket XTC dan menyerang kantor DPP LSM Laskar NKRI.

Bacaan Lainnya

“Waktu terjadi penyerangan, di kantor DPP LSM Laskar NKRI hanya ada dua orang, di antaranya saudara Bengbeng bersama saudara Bungsu, tiba-tiba penyerang yang menggunakan jaket XTC datang dengan membawa bom molotov dan senjata tajam clurit, samurai dan lainnya,” ungkap Mahar.

Kata Mahar, mereka melakukan penyerangan dengan membabi-buta di kantor DPP LSM laskar NKRI tanpa alasan apapun, dan anak-anak yang diduga oknum Ormas XTC merusak mobil Ambulans, mobil Satgas dan mobil Ketua Umum DPP LSM Laskar NKRI, yang terparkir di depan kantor DPP laskar NKRI, termasuk 2 kendaraan motor tetangga kantor DPP LSM Laskar NKRI, dari Mahakarya Group dibakar oleh penyerang tersebut.

“Diduga pelaku sekitar dua sampai tiga ratus orang berkendaraan bermotor menggunakan seragam jaket XTC,” tandasnya.

Sementar itu, hingga berita ini rilis, belum ada pernyataan resmi dari Ormas XTC. (red).

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *