Atalia Bersama Wabup Karawang Terjun Langsung ke Pasar Murah di Kutawaluya

Atalia dan Wabup Karawang hadiri pasar murah di Kecamatan Kutawaluya.
Atalia dan Wabup Karawang hadiri pasar murah di Kecamatan Kutawaluya.

KARAWANG-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang kembali menggelar operasi pasar murah minyak goreng di Kecamatan Kutawaluya, Jumat (14/1/2022).

Sebanyak 5.200 botol ukuran 1 liter disediakan oleh Pemkab Karawang, melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Karawang untuk masyarakat.

Bacaan Lainnya

Wakil Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh SE bersama Atalia Prarataya Kamil istri Gubernur Jawa Barat selaku duta pasar Jawa Barat ikut terjun langsung dalam operasi pasar murah minyak goreng tersebut.

Ribuan warga menyambut baik operasi pasar murah minyak goreng tersebut. Dengan menggunakan protokol kesehatan, warga antre secara tertib untuk bisa membeli minyak goreng.

Wabup mengatakan, operasi pasar murah minyak goreng ini dilaksanakan sesuai dengan intruksi presiden langsung, terkait harga minyak goreng yang melonjak tinggi.

Menurutnya, sebanyak 7.200 liter minyak goreng disediakan Pemkab Karawang sebagai upaya menekan harga minyak goreng yang melonjak. Warga bisa membeli minyak goreng dengan harga Rp. 14 ribu per liter.

“Syaratnya mudah, hanya membawa KTP Karawang. Satu warga dibatasi membeli dua liter minyak goreng,” ujar Wabup.

Di tempat yang sama, Camat Kutawaluya, Rohman, menjelaskan, pasar murah ini tujuannya untuk menyiasati harga minyak sayur yang semakin melambung tinggi, sehingga. masayarakat merasa terbeban dengan harga minyak sayur yang mahal, Khususnya buat para ibu-ibu rumah tangga yang setiap harinya sering mengunakan minyak sayur.

Ia melanjutkan, soal oprasi pasar murah ini pihaknya sudah sosialisasikan terhadap para PSM desa se-Kecamatan Kutawaluya untuk dipersilakan ke warganya untuk datang dan membeli minyak sayur di pasar murah.

Rohman berharap, masyarakat bisa terbantu dengan adanya operasi pasar murah yang diadakan oleh Pemkab Karawang. Operasi pasar murah ini juga siap melayani ketika ada pembeli dari luar Kecamatan Kutawaluya yang ingin membeli, pihaknya tetap memperbolehkannya dengan syarat per orang itu hanya boleh membeli dua liter saja.

“Semoga kedepan dengan adanya program pasar murah ini harga minyak sayur di pasaran bisa kembali stabil,” tutupnya. (dede/red).

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar